Perbaikan Sistem Kaderisasi Jadi Fokus Pengembangan Organisasi

Sistem Kaderisasi
Ketua PC IPNU Banyumas Aditya Ageng Dwi Laksono memberikan sambutan pada pembukaan Konfercab XI

KEDUNGBANTENG, nubanyumas.com – Menjadi pimpinan organisasi pelajar tidaklah semudah apa yang dibayangkan banyak orang, apalagi memimpin di zaman pandemi Covid-19, banyak tantangan yang harus dihadapi.

Demikian disampaikan Ketua IPNU Banyumas, Aditya Ageng Dwi Laksono saat memberikan sambutan pada acara pembukaan Konfercab XI IPNU IPPNU Banyumas Sabtu,(8/1/2022) pagi di SMP Diponegoro 3 Kedungbanteng.

“Dua tahun kepengurusan IPNU IPPNU Banyumas berjalan ditengah berbagai macam pembatasan. Banyak yang bertanya apa yang sudah kami lakukan,” kata Adit sapaan akrabnya.

Seluruh jajaran pengurus IPNU IPPNU Banyumas, lanjut Adit telah melakukan usaha semaksimal mungkin agar tetap bisa menjalankan roda organisasi IPNU IPPNU Banyumas dengan baik.

“Kami telah melakukan perbaikan sistem kaderisasi, dengan menggelar kegiatan Latihan Instruktur yang diikuti oleh kader-kader IPNU IPPNU Banyumas,” jelas Adit.

Adit juga mengucapkan terimakasih dan mohon maaf kepada seluruh pengurus IPNU IPPNU Banyumas disemua tingkatan kepengurusan.

Baca Juga : Konfercab XI IPNU IPPNU Banyumas Resmi Dibuka

“Terimakasih kepada seluruh rekan-rekan IPNU IPPNU dan mohon maaf, tentu banyak kesalahan yang sudah kami lakukan selama kami memimpin,” lanjut Adit.

Adit berharap pada detik-detik terahir kepengurusan IPNU IPPNU Banyumas ini, ia dan seluruh jajarannya bisa mengakhiri kepengurusan dengan khusnul khotimah.

“Semoga konfercab berjalan dengan lancar dan dapat menghasilkan pimpinan yang lebih baik,” pungkas Adit. (*)

Tulisan sebelumnyaKonfercab XI IPNU IPPNU Banyumas Resmi Dibuka
Tulisan berikutnya2 Amanah yang Diemban Kader IPNU IPPNU

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini