[LAZISNU BANYUMAS] Aksi Nyata! 122 Penjaga Madrasah Dapat Santunan

lazisnu banyumas serahkan santunan ke penjaga madrasah

PURWOKERTO, nubanyumas.com – PC LazisNU Banyumas melakukan aksi nyata kepedulian untuk penjaga madrasah. Sebanyak 122 penjaga madrasah di lingkungan LP Ma’arif dapat santunan.

Serah terima santunan dilakukan Ketua PC LazisNU Banyumas, Prof Ridwan di Kantor LP Ma’arif, Rabu (5/1/2022). Kegiatan tersebut merupakan kerjasama dua lembaga LazisNU dan LP Ma’arif Banyumas.

“Total santunan kita serahkan Rp 30.500.000 untuk penjaga madrasah. Semoga memberi manfaat untuk penerima dan berkah untuk muzakki,” kata Prof Ridwan.

Baca Juga : [LAZISNU BANYUMAS] Tahun 2021, Perolehan Koin NU Tembus Rp 2,5 Miliar

Hadir perwakilan Ma’arif, Mujiburrohman M.Pd (sekretaris) dan Hidayaturrohman, S.Pd.I (wakil sekretaris) serta Bendahara Muhaemin S.Pd.I. Adapun total 161 madrasah dan 1.220 dari Ma’arif yang tahun 2021 menyalurkan zakat/infak ke LazisNU Banyumas.

“Kami bersyukur. Karena ini aksi nyata, bagaimana dana zakat/infak dari NU (jamaah), dikelola oleh LazisNU dan kembali ke jamaah atau jamiyyah,” kata Prof Ridwan yang juga Wakil Rektor UIN Saizu Purwokerto. (*)

Tulisan sebelumnyaHarlah 36, PC Pagar Nusa Banyumas Adakan Santunan Anak Yatim
Tulisan berikutnya[LAZISNU BANYUMAS] Tahun 2021, Perolehan Koin NU Tembus Rp 2,5 Miliar!

1 KOMENTAR

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini