Kang Samsu dan Stempelnya yang Tertukar di Arena Konferancab Ansor Ajibarang

Kang Samsu dan Stempelnya yang Tertukar di Arena Konferancab Ansor Ajibarang
Kang Samsu, Memakai Jas Ansor, Tersenyum Usai Gelaran Konferancab Berakhir

Di tengah situasi memanas tahapan proses Konferensi Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Ajibarang, insiden tertukarnya stempel oleh pengurus ranting GP Ansor Sawangan menjadi perhatian peserta Konferancab di SD 3 Darmakradenan, Kecamatan Ajibarang Minggu, 2 Januari 2021.

Adalah sosok Ahmad Syamsudin atau Kang Samsu yang menjadi tumpuan puluhan pasang mata peserta Konferancab Ansor Ajibarang. Pasalnya ketika stempel PR GP Ansor Sawangan dibutuhkan untuk keperluan syarat kehadiran dan administrasi peserta Konferancab, malah diketahui ketinggalan di rumah.

“Ketahuan waktu saya ambil stempel di tas, waktu mau menyetempel ternyata yang saya bawa adalah stempel RW. Sungguh tak sengaja,” katanya tersenyum.

Dari pengakuannya, Syamsudin menuturkan kalau ia bersama sahabat Ansor di desanya berangkat lebih awal. Karena terburu-buru, ia langsung ambil stempel yang ada di rumah, tanpa memeriksa stempel apa yang ia pegang.

“Jadi ada tiga stempel dalam satu tempat, karena sudah dipanggil sahabat-sahabat yang mau berangkat. Akhirnya langsung saja saya ambil satu stempel yang ada di meja rumah. Ternyata sampai di sini keliru,” jelasnya.

Baca Juga : Gus Eron Pimpin Ansor Ajibarang 2022-2024

Akibat tertukarnya stempel tersebut, Syamsudin akhirnya pulang kembali ke rumah dengan jarak sekitar 10 kilometer dari arena konferensi. Ia kembali ke rumah untuk mengambil stempel GP Ansor Sawangan yang tertinggal di rumah. Peserta konferancabpun menunggu kehadiran Ahmad Syamsudin tersebut.

Akhirnya dengan kembalinya Syamsudin, pemilihan bakal calon Ketua Ansor Ajibarang langsung dilaksanakan dengan genap 15 ranting GP Ansor. Dipimpin langsung ketua sidang, yaitu Ketua PC GP Ansor Banyumas, Mohammad Luqman, akhirnya didapatkan 9 suara untuk bakal calon M Khoeroni Rosyid, 3 suara untuk Tarno dan 3 suara M Faqih Ridlo. Dengan perolehan suara tersebut, akhirnya ditetapkan M Khoeroni Rosyid sebagai Ketua GP Ansor Ajibarang terpilih periode 2022-2024.(*)

Tulisan sebelumnyaGus Eron Pimpin Ansor Ajibarang 2022-2024
Tulisan berikutnyaKisah Latif, Anak Sepuluh Tahun yang Menangis Minta Ikut Makesta

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini