PATIKRAJA, nubanyumas.com – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat Nahdlatul Ulama Patikraja peringati Harlah, Ahad (25/4/2021). Salah satunya dengan membagikan 1.000 bungkus takjil di sejumlah titik, Jalan Raya Patikraja-Purwokerto.
“Kegiatan dalam rangka Harlah Fatayat ke-71 ini dilakukan semuanya dalam kerangka hidmat Fatayat untuk ummat dan masyarakat. Selain 1.000 takjil, kami juga adakan khataman qur’an,” kata Koordinator Lely Mahmudah kepada nubanyumas.com.
Harlah Fatayat, sekaligus momentum sinergi dengan semua komponen di Kecamatan Patikraja. Mulai dari forum komunikasi pimpinan kecamatan (forkompincam), dan tentu saja keluarga besar MWC Nahdlatul Ulama.
“Pembagian takjil kita fokuskan di lima titik. Perempatan Pegalongan (jalur Gunung tugel), pertigaan pasar, jalan raya Kedungrandu, pertigaan notog dan pertigaan karanganyar,” imbuh Lely.
Inayaturrahmah, Ketua Fatayat PAC Patikraja menegaskan bahwa tema harlah ‘Adaptasi Tantangan Masa Kini untuk Ketahanan Perempuan’. Sebagai kader NU, Fatayat akan terus beradaptasi dengan pertumbuhan zaman. Tentu, dengan tetap mengedepankan perjuangan suara perempuan.
“Kami sampaikan terimakasih kepada semua komponen, pihak-pihak yang terlibat langsung dalam harlah. Semoga menjadi amal baik dan terus menyertai perjuangan fatayat,” katanya.
Kontributor: Hinik Prihmah Diana Kumalasari
fatayat siap berkhidmat menebar manfaat