Pentingnya Data Base, LTMNU Gelar Workshop Aplikasi

Ketua PC LTMNU Banyumas, Imam Tahyuddin memberikan sambutan dan membuka acara worksop aplikasi di Amikom, Ahad (12/6/2022).

PURWOKERTO, nubanyumas.com – Dewasa ini kita dituntut mendasari bicara dengan data. Termasuk ketika bicara tentang masjid yang ada di lingkungan Nahdlatul Ulama.

“Berapa jumlah masjid NU? Berapa jumlah jamaah masjid NU? Berapa masjid yang fasilitasnya rusak? Jawaban atas pertanyaan itu harus presisi dan berbasis data, jangan asal ngomong,” kata Ketua PC LTMNU Banyumas, Imam Tahyuddin.

Imam menyampaikan itu saat pembukaan Workshop Aplikasi Manajemen Masjid Cerdas (MMC). Acara menghadirkan perwakilan MWC se Banyumas digelar di Laboratorium Universitas Amikom Purwokerto, Ahad (12/6/2022).

Baca juga : Aplikasi Manajemen Masjid Cerdas LTMNU Banyumas

“Aplikasi MMC ini memungkinkan kita menjawab pertanyaan terkait masjid dengan data akurat. Aplikasi sudah kita bikin sederhana dan mudah diaplikasikan,” imbuh Tahyuddin lagi.

Selanjutnya, LTMNU juga akan menggelar lomba pendataan masjid/mushola se Banyumas. Akan ada acara puncak pemberiaan anugerah kepada masjid terbaik sekitar tanggal 19 Juni mendatang.

 

Tulisan sebelumnyaPenilaian Akhir Tahun MTs An Najah Cilongok Berjalan Lancar
Tulisan berikutnyaLomba Administrasi dan Kebersihan Masjid, Ini Dia Juaranya…

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini