Ngaji Kitab Mbah Hasyim Asy’ari, Warga NU Harus Tahu. Penting Banget…

NU BANYUMAS

PURWOKERTO, nubanyumas.com – Kitab At-Tibyan Fin Nahyi An-Muqothoatil Arham Wal Aqorib Wal Ikhwan. Merupakan satu dari belasan karya Hadrotus Syaikh Mbah Hasyim Asy’ari. Ulama besar sekaligus muasis dan ikon utama Nahdlatul Ulama.

PCNU Banayumas melalui koordinator kegiatan Lembaga Dakwah (LDNU) memilihnya sebagai kitab yang dikaji, Ahad (18/4/2021). Merupakan kegiatan Ngaji Ahad Pagi selama Ramadhan 1442 H.

“Kitab ini begitu istimewa. Berisi alasan kenapa Mbah Hasyim mendirikan NU. Diawali dengan paparan soal larangan memutus silaturahmi, sesama muslim dan bahayanya,” kata Ketua LDNU Banyumas, Kyai Abdul Qodir kepada nubanyumas.com.

Dari kitab ini, kata Kyai Qodir, sungguh tidak ada keraguan bagi warga NU dalam berorganisasi dan menjadikannya jalan hidup. Menurut Kyai Qodir, Mbah Hasyim adalah sosok final, ulama dan waliyulloh yang merupakan kekasih Allh SWT.

“Dalam kitab ini jelas dan clear. NU itu didirikan dengan dasar Al Qur’an dan hadits yang jelas. Bukan organisasi asal-asalan. Sangat cocok terutama bagi pengurus dulu, biar mantap dalam berorganisasi,” tegasnya.

Hadir sebagai pembaca pertama berisi muqoddimah kitab adalah KH Drs Mughni Labib (Rois Syuriah). Ketua PCNU H Sabar Munanto juga hadir, beserta perwakilan lembaga, banom dan Majelis Wakil Cabang (MWC) se Banyumas. Rektor UNU Purwokerto Prof Rochadi Abdulhadi juga tampak mengikuti kajian.

Dalam perkembangannya, LDNU berharap PCNU menjadikan kitab tersebut sebagai menu pokok. Syukur bisa dilakukan bedah kitab khusus karya Mbah Hasyim. Hal itu perlu karena kesadaran intelektual harus terus dibangun bahwa NU itu organisasi ilahiyyah (direstui Allah) melalui para kekasihNya. Terutama juga penting untuk generasi milenial saat ini.

Tulisan sebelumnyaBuka Jurusan Baru, Rektor UNU Minta Restu Warga NU
Tulisan berikutnyaLaunching Podcast Ma’arif Channel Banyumas

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini