CILONGOK, nubanyumas.com – MTs Ma’arif NU 2 Cilongok (MTs Manuda) Berjaya. Berhasil borong banyak juara dalam ajang Lomba Anugerah Kehumasan Pandu Citraloka, Kwarda Jawa Tengah.
“Mabruk, mabruk, mabruk. Selamat untuk semuanya, semoga menjadi pemacu bagi keluarga besar Manuda untuk selalu unggul dan berprestasi,“ kata Kepala Madrasah, Nadlir SPdI, MPd kepada nubanyumas.com pada Sabtu (28/08/2021).
Menurut informasi, MTs Ma’arif NU 2 Cilongok Kwarran Cilongok Kwarcab Banyumas memperoleh 6 juara. Berikut daftarnya,
1. Juara 1 Lomba Podcast Gudep/SAKA/SAKO (Kak Khadiq, Kak Agus Priyanto, Adik Syiva Asni Aulia, Adik Mukhammad Mulham Muktafi)
2. Juara 1 Lomba Video Pembelajaran (Kak Agus Priyanto, Adik Aiman Fiqi Naja, Adik Juni Riyanto, Adik Fahmi Nabil Husni)
3. Juara 3 Lomba Iklan Layanan Masyarakat (Adik Neta Sofieni Pratama, Adik Rafli Rahmat Fauzi, Adik Sela Rahmawati, Adik Aisha Zulfa Azzahra)
4. Juara 2 Kuis Pandu Citraloka (Adik Aiman Fiqi Naja)
5. Juara 3 Kuis Pandu Citraloka (Adik Neta Sofieni Pratama)
6. Juara Favorit Lomba Podcast Gudep/SAKA/SAKO
Agus Priyanto, pembina pramuka Manuda merasa haru sekaligus bangga. “Puas tentunya belum, tapi bersyukur pasti. Semua delegasi dari manuda akhirnya meraih juara. Sapu bersih,” katanya bangga.
Lomba-lomba ini berlangsung hampir 5 buln, paling lama adalah kuis pandu citraloka yang dilaksanakan selama 3 tahap dengan masing-masing tema kuis. Karena pandemi, lomba dilaksanakan secara online. Video dikirim melalui email, Final Iklan Layanan Masyarakat(ILM), Podcast dan Video Pembelajaran. Final Kuis Pandu citraloka melalui straming zoom meeting.
Menurut Agus, tidak ada kendala yang berarti dalam mengikuti lomba. Hal ini dikarenakan adanya kekompakan jajaran Pembina dan anak-anak. Diharapkan, MTs Ma’arif NU 2 Cilongok terus berkembang dan berprestasi.
Penulis : Festi Maulida Oktaviyani