Gerakan Nyata: Kumpulkan Donasi hingga Berbagi Takjil

MTS MAARIF KEDUNGBANTENG MEMBAGIKAN TAKJIL DI JALAN RAYA KEDUNGBANTENG

KEDUNGBANTENG, nubanyumas.com – Inspiratif. Begitu gambaran kegiatan yang dilakukan siswa MTs Ma’arif NU 1 Kedungbanteng, Jumat (30/4/2021). Disaat anak seumuran memilih ‘ngabuburit’, mereka sibuk dengan kegiatan bakti sosial.

“Semoga kegiatan bhakti sosial ini bisa jadi inspirasi, khususnya untuk teman-teman siswa yang ikut. Ramadhan bisa diisi dengan ragam kegiatan produktif,” kata Ketua OSIS, Trio Mustamid kepada nubanyumas.com.

Siswa Siswi MTs Ma’arif NU 1 Kedungbanteng mengadakan kegiatan Bakthi Sosial berupa bagi takjil jelang buka puasa. Adapun pelaksana kegiatan ini adalah pengurus OSIS, IPNU IPPNU Komesariat, PRAMUKA dan PMR.
“Kegiatan dimulai pukul 16.00 wib sampai selesai. Bertempat di jalan raya Kedungbanteng, tepatnya di depan MTs Ma’arif NU 1 Kedungbanteng,” katanya lagi.

Baca Juga : Menambah Belanja Keluarga, Termasuk Sunnah Ramadhan. Benarkah?

Kegiatan tersebut juga akan kembali dilaksanakan pada Rabu, 5 Mei 2021 pada jam yang sama. Tujuan Kegiatan ini adalah untuk meningkatkan rasa syukur kepada Allah SWT. Atas semua kenikmatan serta masih diberikan kesempatan untuk menjalani ibadah di tahun ini. Juga mempererat tali silaturahmi dalam keorganisasian maupun dalam bermasyarakat serta meningkatkan kepedulian antar sesama.

PAC IPNU KEDUNGBANTENGDonasi bersumber dari para siswa, Guru dan tenaga Kependidikan. Kegiatan kali ini berlangsung tertib, aman dan lancar. Tidak ketinggalan CBP dan KPP PAC IPNU IPPNU Kedungbanteng turut andil dalam pengamanan lalu lintas.

Kepala MTs Ma’arif NU 1 Kedungbanteng, H Agus Wahidin menyambut baik kegiatan ini. ” Saya sangat mendukung dan bersyukur kegiatan ini dapat berjalan lancar, sehingga mendapat respon yang baik dari pengguna jalan dan warga setempat, semoga kegiatan ini membawa keberkahan bagi keluarga besar MTs Ma’arif NU 1 Kedungbanteng,” katanya.

Tulisan sebelumnyaSantri Gayeng Nusantara Bagikan 500 Paket Sembako
Tulisan berikutnyaNuzulul Qur’an, Fatayat Patikraja Khataman

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini