Bank Indonesia Gandeng UNU Purwokerto Sosialisasi Literasi Ekonomi Syariah

literasi ekonomi syariah
Gus Ajir berbagi pengalaman mengelola Enha Corp

PURWOKERTO, nubanyumas.com – Bank Indonesia Kantor Perwakilan Purwokerto gencar sosialisasi literasi ekonomi dan keuangan syariah. Terbaru, BI menggandeng Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto, Kamis (9/12/2021).

“Kali ini kita sosialisasi literasi ekonomi syariah untuk civitas akademika UNU Purwokerto. Ada dosen, mahasiswa dan tenaga kependidikan. Lebih banyak mahasiswa,” kata Kepala Unit Pengembangan UMKM, Keuangan Inklusif dan Syariah, Setya Dodi Ermawan.

Acara keren itu dihadiri langsung Kepala Perwakilan BI Purwokerto, Samsun Hadi. Sementara dari UNU Purwokerto hadir mewakili rektor dan memberi sambutan Dr Diah Arimbi. Acara juga berlangsung semangat, dengan hadirnya Gus Ajir Ubaidillah, pengasuh Ponpes Nurul Huda Langgongsari.

“Jadi selain bicara literasi ekonomi syariah, kita juga hadirkan Gus Ajir. Salah satu tokoh muda dan concern dengan praktik ekonomi syariah. Gus Ajir merupakan pengelola Enha Corp, unit sektor bisnis pesantren Nurul Huda,” kata Dodi menambahkan.

Kepala BI Kantor perwakilan Purwokerto Samsun Hadi menyebut angka literasi ekonomi syariah di wilayah kerjanya masih perlu ditingkatkan. Makanya, BI gencar sosialisasi dengan melibatkan beragam pihak dan sektor. (*)

Tulisan sebelumnyaIni Link Resmi Twibbon Muktamar NU 2021
Tulisan berikutnyaKader Ansor Harus Miliki Jiwa Wirausaha

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini