Purwokerto, nubanyumas.com – Namanya cukup singkat, Mujiburrohman kelahiran Banyumas 16 November 1974 dari keluarga pesantren. Menyelesaikan pendidikannya di MI Fathul Ulum, Sirau, Kemranjen, Banyumas (1987), MTs Muallimin, Sirau, Kemranjen, Banyumas (1990), MAN Bahrul Ulum, Tambakberas, Jombang (1993), pernah nyantri di Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Tambakberas, Jombang (1990), dan Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Kediri (1996).
Gus Mujib lulus dari pendidikan tinggi di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta (2003) dan menyelesaikan studi strata dua di IAINU Kebumen dengan mengambil studi pada manajemen pendidikan Islam. Sederet pengalaman organisasi juga pernah dialaminya, termasuk kiprahnya di Pengurus Pusat Gerakan Pemuda Ansor, organisasi santri, dan Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama.
Terakhir, Gus Mujib alias GM menjadi Ketua Satuan Komunitas Pramuka Ma’arif NU Tingkat Nasional masa bakti 2023-2028. Sekaligus Pengurus LP Ma’arif PBNU sebagai Wakil Ketua I. Banyak memberikan ruang perjumpaannya dalam pemberdayaan masyarakat termasuk urusan kepemudaan dan kependidikan.
‘Kak’ Gus Mujib pernah mencalonkan diri sebagai Calon Anggota DPD RI Daerah Pemilihan Jawa Tengah tahun 2019, meski belum berhasil. Sekarang berkhidmat di LP Ma’arif NU PBNU dan menjadi Tenaga Ahli pada beberapa lembaga dan mengurus sejumlah kegiatan di Kementerian Agama RI.
Berkat modal ilmu pesantrennya, sampai saat ini Kak Gus Mujib masih memegang teguh prinsip jadilah orang yang dapat memberi manfaat sebanyak banyaknya kepada orang lain. Ilmu organisasinya mengajarkan kita semua agar terus mengambil peran dalam perahu yang akan siap menghadapi ombak dilautan lepas.
(Sumber: disarikan dari berbagai sumber)