Peringati Harlah NU di Kebon ‘Kopi Merah Putih’, Ngapain Aja?

PURWOKERTO, NUBANYUMAS.com Peringatan Harlah NU ke-95 yang mengacu kalender masehi, terlihat bakal meriah. Selain struktur, beberapa elemen juga turut serta menggelar banyak kegiatan. Koperasi Nusantara Banyumas (NUMas) salah satu yang punya rencana unik.

“Kalau kita, bakal peringati Harlah NU di Kebon Kopi Merah Putih, Wanasri, Cingebul. Bakal ada tumpengan dan tanam kopi,” kata Direktur Koperasi NUMas, Muhammad Arief Albani, Sabtu (30/1/2021).

Acara digelar Ahad (31/1/2021) sekitar pukul 08.30 sampai selesai. Ada lagi yang menarik, selain tanam kopi. Yakni, akan dibacakan awrad dalam istighosah yang bersanad hingga Hadrotus Syaikh Hasyim Asy’ari, pendiri jamiyyah Nahdlatul Ulama.

“Istighosah yang dibaca sanadnya ke Mbah Hasyim. Melalui Gus Zakky Hadziq, Gus Kholiq Hasyim. Setelah itu dilanjut tumpengan dan menanam 700 batang kopi,” kata Arief menambahkan.

Baca Juga : Ada Apa di Kebun Kopi Merah Putih NUMas Wanasri, Cingebul?

Koperasi NUMas, kata Arief memang sedang proses menyiapkan pertanian terpadu kopi. Dari hulu ke hilir soal kopi. Direncanakan akan menanam 10.000 batang kopi. Dengan kawasan lahan kerjasama dengan anggota atau masyarakat. Ada di Cingebul beberapa titik dan wilayah lain.

“Semoga mendapat barokahnya NU. Apa yang NUMas rencanakan dalam rangka kemandirian ekonomi ummat bisa direalisasikan. Termasuk, modernisasi koperasi berbasis digital atau industri 4.0 juga kita sudah lakukan,” katanya.

Tulisan sebelumnyaIni Alasan Kenapa Saya Bangga menjadi Warga NU
Tulisan berikutnyaHarlah 95 NU, Fatayat Ajibarang Gelar Refleksi ke NU an

1 KOMENTAR

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini