MDS Rijalul Ansor Banyumas Gelar Rutinan Ahad Manis

rijalul ansor banyumas

PURWOKERTO, nubanyumas.com – Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Kabupaten Banyumas menggelar kegiatan rutinan Majelis Dzikir dan Sholawat (MDS) Rijalul Ansor yang dilaksanakan di komplek makam Syaikh Makdum Wali, Karanglewas Sabtu (20/11/2021) malam.

Acara diisi dengan pembacaan Ratibul Hadad dan Simtuddurar, yang dipimpin langsung oleh Ketua MDS Rijalul Ansor Kab. Banyumas, Habib Abdul Qadir Al Maulachaela.

Hadir dalam acara tersebut Ketua PC GP Ansor Banyumas, Agus Muhammad Lukman didampingi Penasehat PC GP Ansor, Ahmad Zainuddin Masdar. Ratusan jamaah dari berbagai kecamatan hadir memenuhi komplek makam dengan standar protokol kesehatan yang sangat ketat.

Gus Lukman, sapaan akrab Muhammad Lukman, dalam sambutannya mengatakan agar seluruh kader GP Ansor untuk tetap teguh dalam berhidmat kepada organisasi.

“Anda berhidmat itu yang terpenting satu, niat lillahi ta’ala untuk mencari ridhonya Allah Swt untuk memberikan manfaat kepada masyarakat,” katanya

Syarat berhidmat di organisasi ada dua, lanjut Gus Luman sembari memberikan filosofinya, pertama menggunakan ilmu kacamata kuda. Kedua, berlarilah seperti babi hutan.

Baca Juga : MDS Rijalul Ansor Banyumas Gelar Rutinan Ahad Manis

“Kuda itu memakai kacamata, tidak tengok kanan dan kiri. Begitu juga hidmat di Jam’iyyah Nahdlatul Ulama lurus saja, tidak usah tengok kanan kiri. Larinya juga harus kencang seperti babi hutan, yang tidak belok kanan atau kiri. Lurus terus, tidak ada pilihan untuk mundur,” Tegasnya.

Sementara, Wakil ketua MDS Rijalul Ansor Kabupaten Banyumas, Ustadz Manafi Setiabudi menambahkan, pembacaan Shalawat Nabi merupakan ibadah yang besar pahalanya. Tak hanya itu, manfaat membaca Shalawat juga akan dirasakan secara langsung dalam berbagai aspek kehidupan.

“Maka dari itu, ayo kita semarakkan acara-acara Rijalul Ansor disemua tingkatan. Dengan rutinan pembacaan Ratibul Hadad dan bershalawat bersama. Mudah-mudahan ini menjadi jalan kita untuk khusnul khatimah,” tandasnya.

Tulisan sebelumnyaSMK Mandaka Gelar Pameran Produk Kreatif dan Startup Bisnis Siswa
Tulisan berikutnyaYuk, Ikuti Giveaway Video Ucapan Harlah nubanyumas.com!

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini