Makesta IPNU IPPNU Jingkang, Ciptakan Kader Milenial Cerdas

Makesta IPNU IPPNU Jingkang
Kegiatan Senam Pagi di Makesta IPNU IPPNU Jingkang

AJIBARANG, nubanyumas.com – Untuk menciptakan kader IPNU IPPNU Jingkang milenial yang dan memiliki loyalitas tinggi dan cerdas berorganisasi, Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama ( IPNU IPPNU) Desa Jingkang Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas Jawa Tengah menggelar kegiatan Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) Sabtu-Ahad, (15-16/1/2022) di SDN 2 Jingkang.

Makesta bertajuk ‘Menciptakan Kader Millennial yang beraqidah Aswaja An-Nahdliyah’ diikuti oleh 59 peserta dari wilayah Desa Jingkang dan beberapa dari luar Desa Jingkang. Ketua IPNU Jingkang, Muhammad Sofyan mengatakan bahwa kegiatan Makesta diawali dengan kegiatan sosialisasi kepada para remaja di seluruh Desa Jingkang.

“Alhamdulillah, antusiasme mereka masih sangat tinggi untuk gabung IPNU IPPNU,” katanya.

Dalam Makesta tersebut peserta dibekali materi tentang wawasan kebangsaan, kepemimpinan dan manajemen organisasi. Selain itu juga materi penguatan Aswaja dan Ke NU an. Sofyan berpesan, jika Makesta merupakan jenjang kaderisasi formal pertama yang wajib diikuti oleh kader IPNU IPPNU.

Baca Juga : Kisah Latif, Anak Sepuluh Tahun yang Menangis Minta Ikut Makesta

“Ikut Makesta sekali, tapi manfaatnya bisa dirasa selama-lamanya,” lanjutnya.

Hal yang sama juga disampaikan Ketua IPPNU Jingkang Lia fransiska, ia menuturkan bahwa Makesta sebagai awal jenjang kaderisasi merupakan syarat sah menjadi menjadi anggota, tanpa mengikuti Makesta maka belum sah secara formal menjadi anggota IPNU IPPNU.

“Kaderisasi itu sangat penting, untuk jalannya organisasi dimasa mendatang. Semoga usai ikut Makesta, mereka bisa terus aktif dan bisa menjadi bagian dalan proses memajukan IPNU IPPNU Jingkang,” tegas Lia.

Turut hadir dalam Makesta, Ketua terpilih IPNU IPPNU Banyumas, pengurus PAC IPNU IPPNU Ajibarang, pengurus NU Jingkang, perwakilan badan otonom dan serta segenap tamu undangan lainya.(*)

Tulisan sebelumnyaDiundang Muskerwil NU Jateng, Ganjar : Insyaallah Saya Hadir!
Tulisan berikutnyaNahdlatul Ulama Adalah Penjaga Bhineka NUsantara

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini