Balqis Fadillah : Percepat Vaksinasi, Pemkab Harus Serius Libatkan Pesantren

PEKUNCEN, nubanyumas.com – Pondok pesantren adalah mitra tepat percepatan vaksinasi. Maka, sudah semestinya Pemkab dan seluruh stakeholder melibatkan pesantren.

Demikian disampaikan Anggota DPRD Kab Banyumas, Balqis Fadillah usai vaksinasi Merdeka Candi, Kamis (30/9/2021). Vaksinasi dilaksanakan di Ponpes Roudlotul Ilmi, Kranggan, Pekuncen, Banyumas sebanyak lebih dari 500 dosis.

“Pesantren itu sangat strategis secara sosial. Merupakan pusat peradaban dan jadi referensi masyarakat. Selain itu, Banyumas jumlah pesantrennya ratusan, harus dilibatkan dalam sukses vaksinasi,” kata Balqis kepada nubanyumas.com.

Keterlibatan pesantren, katanya, tidak sebatas jadi obyek. Tapi juga bisa didorong berperan aktif dan pesantren menjadi pusat vaksinasi di eks kawedanan atau kecamatan.

“Pesantren itu membumi dan tokohnya, kiainya adalah tokoh sentral yang diikuti masyarakat dan jamaah. Ketika pesantren jadi pusat vaksinasi, tentu target herd immunity bisa lebih cepat dan maksimal,” lanjutnya.

Baca Juga : Alhamdulillah, 500 Santri Roudlotul Ilmi Kranggan Divaksin

Pusat vaksinasi yang dimaksud tentu pada konteks tempat dan pengaruh tokohnya. Sedangkan hal-hal teknis menjadi tanggungjawab stakeholder yang sesuai aturan. Termasuk support vaksinator, dosis hingga alat penunjang lainnya.

Dalam ingatan Balqis, vaksinasi di pesantren sudah dilaksanakan tapi butuh ditingkatkan. Seperti di Darussalam (Dukuhwaluh), Al Hidayah (Karangsuci), Miftahul Huda (Pesawahan Rawalo) dan Ponpes At Taujieh Al Islamy Andalusia (Leler).

“Seperti Leler, sejauh saya tahu dari 2300 santri baru 500 yang divaksin. Belum lagi seperti Al Falah Jatilawang, dan Sirau. Semoga bisa ditingkatkan dan capaian herd immunity Banyumas bagus,” harap perempuan yang karib disapa Ipeh Iis tersebut.

Tulisan sebelumnyaVaksinasi Tembus 1500 Dosis, UNU Purwokerto Dukung Percepatan Herd Immunity
Tulisan berikutnyaIPNU IPPNU Ranting Sibrama Siap Ikuti Lomba Hari Santri

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini