BANYUMAS, nubanyumas.com– Civitas akademika Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Purwokerto diharapkan dapat menulis berita dengan jujur dan sesuai dengan nilai Ahlussunah Wa al-Jama’ah (Aswaja).
Hal itu disampaikan oleh Rektor UNU Purwokerto Prof Dr Rohadi Abdul Hadi dalam acara Diklat Jurnalistik Praktis di Auditorium UNU Purwokerto, Sabtu (7/8/2021).
“Judul boleh eyecatching, tapi isi jangan sampai tipu-tipu. Jadi judul bagus isi juga bagus. Diharapkan seperti itu, kalau nanti mahasiswa ataupun dosen di UNU ini saat menulis berita,” kata Rektor.
Diklat pertama kali ini dihadiri oleh mahasiswa, dosen dan staff non-akademik. Diklat jurnalistik praktis kali ini, Civitas akademika UNU Purwokerto diharapkan dapat meningkatkan budaya literasi.
Baca Juga : UNU Purwokerto : Perluas Kerjasama, Diapresiasi Pusat, Kebanggan Masyarakat
“Diharapkan dengan kemampuan literasi dan jurnalistik ini, dapat mendorong peningkatan mutu pendidikan di UNU Purwokerto serta secara umum dapat mendorong peradaban yang unggul,” jelasnya.
Prof Rohadi juga menyatakan tujuan khusus kegiatan ini untuk membekali mahasiswa agar mampu meningkatkan sumber daya manusia dalam berkompetensi di bidang menulis atau memproduksi karya jurnalistik baik untuk media cetak, online atau media sosial.
“Ini dapat menjadi bekal para peserta untuk menggali bakat menulis mereka sehingga mampu menginformasikan sebuah berita dalam suatu media. Selain praktik langsung, untuk menjadi jurnalistik harus memerlukan pelatihan yang khusus, sering bertanya dan mencari informasi,” tegasnya.
Diklat ini merupakan salah satu bentuk kerjasama UNU Purwokerto dengan nubanyumas.com. Diharapkan setelah mendapatkan bekal pelatihan menulis dari NUBanyumas maka diharapkan dapat terbentuk tim humas yang solid dan kompeten.
Kedepannya akan ada kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh NUBanyumas.com dan UNU Purwokerto untuk terus menjaga kerjasama yang baik. Acara dibuka oleh Pemimpin Umum nubanyumas.com Rujito.
Baca Juga: Duh! BEM UNU Purwokerto Sebut Mahasiswa ‘Kupu-kupu’
Acara dilanjutkan dengan materi jurnalistik praktis dan tips-tips jurnalistik oleh Mohammad Khoerony Rosyid atau yang disapa Gus Eron selaku redaktur nubanyumas.com sekaligus Wakil Ketua Lajnah Ta’lif wa Nasyar Nahdlatul Ulama (LTNNU) Kabupaten Banyumas.
Penulis : Titis Fillaely, Wardah Novitasari, Nofa N