NUBanyumas.com – Kalo kamu sedang cari info mudik gratis terbaru ini nih Mudik Gratis Pertamina 2025, syarat ikut mudiknya, hingga kota tujuan atau rutenya.
PT Pertamina (Persero) kembali mengadakan program mudik gratis untuk tahun 2025 dengan tema “Harmoni Merangkai Energi”.
Program ini merupakan bagian dari inisiatif Kementerian BUMN untuk mendukung tradisi mudik masyarakat Indonesia dengan lebih aman, nyaman, dan lancar.
Baca Juga : Mudik Gratis BULOG 2025: Rute, Syarat, Jadwal, dan Cara Pendaftarannya
Link Pendaftaran dan Jadwal Keberangkatan
Pendaftaran untuk program mudik gratis Pertamina 2025 resmi dibuka mulai Senin, 10 Maret 2025.
Calon pemudik dapat mendaftar secara online melalui situs resmi Pertamina di https://mudikpertamina2025.com/. Selain itu, pendaftaran offline juga tersedia di beberapa lokasi, antara lain:
- Graha Pertamina
- Sopo Del
- Patra Jasa Building
- PHE Tower
- Elnusa Building
Keberangkatan peserta mudik gratis akan dilaksanakan pada Selasa, 25 Maret 2025, dari Plaza Keong Mas, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta.
Baca Juga : Mudik Gratis Dishub Jatim 2025: Link Pendaftaran, Syarat, Cara Daftar dan Rute
Syarat dan Ketentuan Pendaftaran Mudik Gratis Pertamina 2025
Untuk mengikuti program ini, terdapat beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh calon pemudik:
-
Nomor Kontak Aktif: Calon pemudik wajib menggunakan nomor telepon atau WhatsApp yang aktif. Semua informasi terkait Mudik Bareng Pertamina 2025 akan disampaikan melalui WhatsApp.
-
Data Identitas:
- Calon pemudik utama wajib mengisi nomor KTP.
- Calon pemudik tambahan wajib mengisi nomor KTP atau Kartu Identitas Anak (KIA).
-
Kota Tujuan: Setelah mendaftar, calon pemudik tidak dapat mengganti kota tujuan, baik sebelum maupun pada hari keberangkatan.
-
Kontak Darurat: Calon pemudik wajib mengisi nomor kontak darurat yang bukan merupakan peserta mudik.
-
E-Ticket:
- E-ticket yang diperoleh melalui WhatsApp harus disimpan atau di-screenshot dan dapat diperlihatkan saat registrasi di hari keberangkatan.
- E-ticket tidak dapat diperjualbelikan, dipindahtangankan, diperbanyak, atau difotokopi.
-
Dokumen Asli: Calon pemudik wajib membawa KTP atau KIA asli saat registrasi di hari keberangkatan.
-
Barang Bawaan:
- Setiap calon pemudik diperbolehkan membawa 1 tas atau koper medium dengan berat maksimal 15 kg dan 1 tas kecil dengan berat maksimal 8 kg.
- Calon pemudik bertanggung jawab atas barang bawaannya masing-masing. Panitia tidak bertanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan yang terjadi.
-
Atribut Resmi: Calon pemudik wajib menggunakan atribut Mudik Bareng Pertamina 2025 yang akan disediakan oleh panitia.
-
Kedatangan Tepat Waktu: Calon pemudik wajib datang lebih awal pada hari keberangkatan, yaitu Selasa, 25 Maret 2025, untuk melakukan registrasi ulang mulai pukul 03.00 – 07.30 WIB di Plaza Keong Mas, TMII.
-
Biaya: Program Mudik Bareng Pertamina 2025 tidak dipungut biaya apapun (gratis).
Baca Juga : Mudik Gratis Jasa Raharja 2025, Ini Cara Daftar dan Syaratnya!
Kota Tujuan dan Rute Perjalanan Mudik Gratis Pertamina 2025
Program mudik gratis Pertamina 2025 mencakup 23 kota/kabupaten di Indonesia yang tersebar di Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur. Berikut adalah daftar kota tujuan yang tersedia:
-
Jawa Barat:
- Tasikmalaya
- Garut
- Cirebon
-
Jawa Tengah & Yogyakarta:
- Banyumas
- Kebumen
- Wonosobo
- Purworejo
- Brebes
- Tegal
- Pemalang
- Cilacap
- Semarang
- Kendal
- Pekalongan
- Yogyakarta
- Solo
- Wonogiri
-
Jawa Timur:
- Surabaya
- Malang
- Ngawi
- Madiun
- Banyuwangi
Baca Juga : Mudik Gratis Kemenhub 2025: Syarat, Cara Daftar, Kuota dan Keuntungannya
Itulah informasi tentang mudik gratis pertamina 2025 lengkap dengan link pendaftaran, cara daftar, syarat dan rute perjalanannya.(*)