CILONGOK, nubanyumas.com – Dalam rangka memperingati Hari Lahir Muslimat yang Ke-75, Pimpinan Ranting (PR) Muslimat NU Desa Panembangan Kecamatan Cilongok mengadakan lomba dengan tema “Taman bunga dan tanaman palawija” pada Minggu (14/02/2021).
“Kami memilih lomba ini karena melihat ketertarikan ibu-ibu untuk menanam tanaman hias dalam mengisi waktu selama masa pandemi,” kata Ketua Ranting Muslimat NU Panembangan, Dra. Siti Chasanah kepada nubanyumas.com, Minggu (14/02/2021).
Menurutnya, perlombaan ini bertujuan sebagai bentuk apresiasi, edukasi, pengenalan dan sekaligus sebagai motivasi untuk para kader-kader Muslimat di wilayahnya. “Sehingga nantinya banyak yang mengetahui tanaman yang kaya akan manfaat itu,” ujarnya.
Kegiatan ini disambut antusias oleh para anggota Muslimat Panembangan. Kegiatan ini pun dinilai memberikan dampak positif karena memberikan edukasi terkait dengan tanaman palawija.
Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan, teknis lomba pun menggunakan video yang mengupas informasi dengan sangat lugas tentang tanaman palawija.
Penulis : Festi Maulida Oktaviyani
Editor : M. Khoeroni Rosyid