Harlah 96 NU, Perhatikan! Ini Himbauan PCNU Banyumas

Harlah 96 NU, PCNU Banyumas

BANYUMAS, nubanyumas.com – Untuk menyambut Hari Lahir (Harlah) ke 96 Nahdlatul Ulama (NU), Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Banyumas Jawa Tengah mengeluarkan surat edaran yang bersisi himbauan kepada seluruh pengurus NU dan Badan Otonom (Banom) NU se Kabupaten Banyumas.

Surat edaran bertanggal 19 Jumadil Akhir 1443 H atau 22 Januari 2022 dengan Nomor:716/PC.11.33/3.318/1/2022 tersebut berisi agar seluruh pengurus NU melaksanakan kegiatan harlah NU sesuai dengan kondisi dan wilayah masing-masing kepengurusan.

Selain itu juga menghimbau kepada kepala sekolah atau madrasah Ma’arif NU di wilayah Banyumas untuk memasang umbul-umbul, sepanduk, dan bendera NU mulai tanggal 27 Januari – 2 Februari 2022 dan berpartisipasi aktif dalam harlah NU di wilayahnya masing-masing.

Ketua PCNU Banyumas, Sabar Munanto saat dihubungi NU Online Banyumas Senin,(24/1/2022) mengatakan bahwa harlah NU adalah momentum penting yang patut disyukuri dan dirayakan oleh semua warga NU, karena itu adalah salah satu hari paling bersejarah dalam sejarah organisasi NU.

Baca Juga : Kapan Harlah NU Tahun 2022?

“Hari itu, 31 Januari 1926, tepat 96 tahun yang lalu, NU dilahirkan menjadi rumah besar bagi umat islam. Kita harus bersyukur menjadi bagian dari penghuni rumah itu,” kata Sabar.

Sabar berpesan, bagi semua warga NU yang akan mengadakan acara peringatan Harlah 96 NU, untuk tetap menggunakan standar protokol kesehatan (prrokes), mengingat kondisi saat ini yang masih dalam situasi pandemi.

“Tetap terapkan prokes dalam setiap kegiatan NU,” pungkasnya.(*)

Tulisan sebelumnyaAndi Waluyo Terpilih Menjadi Ketua PAC IPNU Rawalo 2022-2024
Tulisan berikutnyaGus Dur dan Hukum Islam Humanistik

TULIS KOMENTAR

Tuliskan komentar anda disini
Tuliskan nama anda disini