AJIBARANG,nubanyumas.com – Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWC NU) Kecamatan Ajibarang Kabupaten Banyumas Zainuddin berharap program Ansor ke depan lebih menitikberatkan pada pemberdayaan ekonomi dan kesehatan.
Karena ekonomi dan kesehatan masih perlu untuk dikembangkan dalam pergerakannya, jika dibandingkan dengan bidang-bidang yang lain, seperti pendidikan dan keagamaan.
“Tema revitalisasi kader dalam Konferancab Ansor Ajibarang ini, semoga mampu menjadi semangat untuk membawa program-program Ansor ke depan menjadi lebih baik,” jelas Zainuddin dalam pembukaan Konferancab VIII Ansor Ajibarang Ahad, (2/1/2021) siang.
Zainuddin juga menginginkan agar Ansor lebih berhati-hati ke depannya, karena sebentar lagi akan menghadapi tahun politik.
Baca Juga : Konferensi Bukan Hanya Sekedar Suksesi
“Akan banyak godaan di tahun politik, siapapun yang jadi harus berhati-hati,” lanjut Zainuddin.
Zainuddin berharap, siapapun nanti yang akan terpilih menjadi ketua Ansor Ajibarang 2022-2024 mampu menjadikan Ansor Ajibarang semakin berkembang dalam segala bidang.
“Siapapun nanti yang jadi, harus kita dukung bersama, kita dorong agar Ansor Ajibarang semakin maju dan berkembang,” pungkas Zainuddin.(*)